Minggu, 21 April 2013

Sistem Kontrol dan Sistem Kendali

  • Kata ‘kontrol’ dan ‘kendali’ prinsipnya sama yakni mekanisme kerja suatu sistem yang bertujuan untuk monitoring, maintenance, dan stabilitas agar tidak terpengaruh oleh lingkungan sekitar. Namun berdasar pendekatan prioritas, sistem kontrol dapat didefinisikan sebagai sistem yang memprioritaskan value sebagai hal untuk monitoring, maintenance, dan stabilitas; sedangkan sistem kendali lebih memprioritaskan pada behavior dan karakteristik sistem sebagai skalabilitas prioritas untuk monitoring, maintenance, dan stabilitas.
  • Pada suatu sistem kendali harus memiliki ‘state’ yang berperan untuk mengendalikan, bisa berupa sistem fisis (misalkan: pegas, balok, beton, gravitasi bumi), sistem mekanik, elektrik, kimiawi, dan komputer.
  • Besaran fisis yang dihasilkan melalui kontroler (kendalian) disebut luaran (output); skema sebuah sistem terlihat berikut ini:


 [Sumber: http://blogs.swa-jkt.com/swa/brianduffy/tag/input/]

  • Skema sebuah sistem kendali terlihat pada berikut ini:

 [Sumber: http://nuclearpowertraining.tpub.com/h1013v2/css/h1013v2_117.htm]

  • Prinsip kerja sistem kendali berdasar persamaan matematik, sehingga melibatkan model matematika dasar seperti fungsi integral dan eksponensial.
  • Contoh terapan sistem kendali:
    • Pesawat terbang
    • Kapal selam
    • Remote-controler
    • Timer hibernate
    • Jam weker
    • Automatic-machine
    • Sensor dan transducer
  • Klasifikasi sistem kendali berdasar indepensi pengendali dengan nilai masukan:
    • Sistem kendali terbuka: tidak melibatkan umpan-balik
    • Sistem kendali tertutup: melibatkan umpan-balik


Referensi:
  1. Distefanno, Stubberud, Williams, Feedback and Control Systems, 2nd edition, Schaum Outlines, 1990.
  2. Katsuhiko Ogata, Modern Control Enginering, 4thEdition, Prentice Hall, 2002.
  3. P. N. Paraskevopoulos, Modern Control Engineering, Marcel Dekker Inc, 2002.
  4. Richard C. Dorf dan Robert H. Bishop, Modern Control Systems, Eleventh Edition, Pearson Prentice Hall, 2008.

Rabu, 03 April 2013

Konsultasi Ditiadakan

Sehubungan dosen dalam kegiatan menghadiri seminar konferensi penelitian (http://setisi.itmaranatha.org/), maka Sabtu 6 April 2013 konsultasi/bimbingan ditiadakan, dan akan kembali seperti biasa untuk waktu selanjutnya.

Bagi yang ingin menghadapi seminar diharapkan dapat presentasi pra-seminar pada hari Sabtu, 13 April 2013 dengan mempersiapkan bahan presentasi dan topik yang akan dibawakan serta telah mengirimkan proposal 'fix'.