Minggu, 29 Januari 2012

Pra-Perancangan Lengan Tunggal Robot

Berikut salah satu contoh pra-perancangan salah satu mahasiswa bimbingan PA, sdr. Agita Pratama, yang mengambil desain lengan tunggal pemotong plat baja.
Salah satu poin sebagai gambaran awal mahasiswa dalam menghadapi seminar PA (bahkan sidang PA), diperlihatkan sejauh mana telah memiliki deskrpsi/gambaran global perihal sistem yang akan dikembangkan.


Jumat, 27 Januari 2012

Mohon diperhatikan bagi mahasiswa bimbingan PA (bakal calon/calon mahasiwa bimbingan PA)

Agar diperhatikan dan dipahami bahwa seminar PA dan sidang PA bukanlah 'ajang' coba-coba. Bila tidak layak untuk lulus, maka tidak akan lulus atau diluluskan.

Oleh sebab itu setiap mahasiswa wajib mempersiapkan dengan baik agar lulus pada saat seminar PA atau sidang PA.

Dan yang terpenting, bila malas untuk membaca dan belajar serta mencari informasi lebih detail, pasti hasilnya tidak baik; dan alhasil pengerjaan proposal/draft laporan PA tidak akan rampung/selesai dengan hasil baik.

Kamis, 26 Januari 2012

Suasana sidang proyek akhir mahasiswa prodi Teknik Komputer

Berikut suasana sidang proyek akhir mahasiswa Guntur Wahyu Wibowo pada Kamis, 26 Januari 2012 pk15.10 s.d 16.58 dengan hasil: sangat memuaskan.


Rabu, 25 Januari 2012

Penjelasan pra-proposal yang akan didaftarkan ke blog Koord Prodi TK

  • Judul: turunan lebih teknis dan bersifat pencapaian akhir dari sebuah topik yang dipilih
  • Ruang lingkup: mendeskripsikan dan menjelaskan area topik yang dipilih dan yang akan dibahas/dikerjakan
  • Objek studi kasus: menjelaskan fokus bahasan yang akan dikerjakan atau dikaji lebih dalam dan detail/khusus
  • Metodologi penelitian/pengembangan sistem: tahapan-tahapan apa saja yang dilakukan sampai nantinya mendapatkan hasil akhir yang dituju berdasar judul yang ditetapkan
  • Alat bantu yang digunakan: bisa berupa perangkat lunak dan perangkat keras yang dilibatkan/dimanfaatkan dalam dukungan pengerjaan proyek akhir/penelitian

Kamis, 19 Januari 2012

Kualitas Proyek Akhir

Kualitas sebuah proyek akhir tidak bisa begitu saja dinilai dari hasil sidang PA, namun berdasar pada lolos tidak-nya paper tersebut ke sebuah jurnal ilmiah (nasional atau internasional) bahkan ke konferensi/seminar ilmiah (nasional atau internasional). Disamping itu untuk memperlihatkan orisinalitas pemikiran dari paper proyek akhir tersebut.

Untuk mahasiswa bimbingan dosen SNS, wajib dan siap setiap paper-nya diikutsertakan ke dalam jurnal ilmiah nasional/internasional atau konferensi/seminar ilmiah nasional/internasional.

Bagi mahasiswa yang tidak siap untuk itu (menolak paper-nya diikutsertakan dalam event tersebut), boleh mengundurkan diri dari group bimbingan dosen SNS.

Selasa, 17 Januari 2012

Informasi perihal seminar dan sidang proyek akhir

Berdasar aturan baru per 1 Januari 2012, disampaikan beberapa hal sebagai berikut:
  • periode seminar dan/atau sidang tidak dibuka setiap bulan; periode Januari'2012 s.d Maret'2012: hanya sidang; periode Maret'2012: hanya seminar
  • revisi seminar/sidang bukan esensi, dan melakukan bimbingan revisi paling lambat H-2 dari date-line tanggal pernumpulan revisi ke Adm.Jurusan; jika tidak alhasil seminar/sidang diulang
  • tidak ada status 'pending' (ditangguhkan) hasil seminar atau sidang
  • form berita acara seminar atau sidang harus diisi terlebih dahulu oleh mahasiswa kecuali menyangkut nilai dan keterkaitannya
  • penilaian sidang:
    • penguasaan materi dan aplikasi/produk/sistem yang dibuat
    • tata-tulisan
    • teknik presentasi
  • penilaian seminar:
    • kompleksitas
    • kematangan konsep yang diajukan
    • tata-tulisan
    • teknik presentasi

Kamis, 12 Januari 2012

Perhatian kepada seluruh mahasiswa bimbingan dan pra-bimbingan PA

Untuk diperhatikan dan dilakukan agar dalam hal mengambil referensi buku PA, me-refer kepada mahasiswa bimbingan SNS; jangan pernah menggunakan referensi buku PA bimbingan lain.